AGAR MENJADI ORANG YANG DI CINTAI ALLAH SWT



AGAR MENJADI ORANG YANG DI CINTAI ALLAH SWT

OLEH

UST. AAM AMIRRUDIN

 

Cara- cara  agar  menjadi orang  yang dicinta Allah SWT, dianta ranya :
 1.    Rendah    hati     (tidak sombong)
Sifat yang harus melekat pada diri kita adalah rendah hati. Orang itu sombong ketika ia melihat kelebihan di dalam dirinya. Ada yang sombong karena diberi kelebihan harta, seperti kisah Fir'aun yang kita ketahui Ketika Fira'un mengatakan "Aku Tuhan kalian" karena tiga hal yg dia punya yaitu kecerdasan, kekuasaan, dan kekayaan. Walaupun Fir'a un seperti itu, Allah sangat melaknatnya. Allah hanya mencintai kepada orang yang memiliki kelebihan tapi tidak sombong.
 
2.    Bijak
Orang yg bodoh itu tidak dikatakan orang yang tidak mempunyai  ilmu.  Orang bodoh itu orang yang melakukan sesuatu dan tidak layak dila kukan oleh orang itu. Ketika orang bodoh berbicara dia menjawabnya  dengan bijak, kita perlu paham posisi diri kita supaya kita tidak berlaku atau berucap sesuatu yang bodoh.
 
3.    Rajin Sholat Malam
Kunci sukses dicintai Allah adalah Rajin Sholat Malam. Bagi yang belum terbiasa, perlu langkahkecil untuk membiasakannya karena seperti yang kita tahu, manusia menjadi apa tergantung dengan apa yang ia biasakan. Manusia itu bisa menciptakan alarm dalam diri  yaitu  caranya  dengan pembiasaan. Maka dari itu, perlu pembiasaan yang konsisten untuk tekun menjalankannya.
 
4.   Yakin akan Adanya Hari Pembalasan
Seperti yang kita ketahui, pembalasan akan selalu ada pada setiap amal yang dikerjakan, baik itu pembalasan dengan kebaikan maupun keburukan.
 
5.    Orang yang Menggunakan Harta Secara Profesional, Tidak Boros, Tidak Pelit.

lni salah satu agar kita menjadi  hamba  yang dirahmati Allah , oleh karena itu caranya juga kita harus bisa mengukur diri kita ,kalau kita ingin mendapatkan kebahagiaan hiduplah sesuai dengan kadar atau kemampuan yang kita miliki karena hidup dengan penuh kesederha naan akan membuat  kita tenang.
 
6.   Meninggalkan Dosa - Dosa yang Besar
Sudah seha rusnya sebagai muslim ya ng taat kepad Allah SWT. Harus selalu menjauhi dari perbuatan - perbuatan yang bisa mendata ngkan dosa- dosa besar agar kita dicintai Allah SWT. 
 
7.   Rajin Bertaubat
Orang ahli surga itu selain akan diisi oleh orang yang paling baik, bisa juga  diisi oleh orang yang beruntung. Contohnya: Umar Bin Khathab dan Khalid Bin Walid. Mereka adalah orang yang dijanjikan surga, karena Khalid Bin Walid pernah menjadi panglima dalam perang Badar dan Perang Uhud. la adalah panglimanya orang kafir tapi kemudian ia masuk Islam dan menjadi panglima Islam yang sangat dikagumkan. Umar Bin Khathab pun  pada  zaman dulu pernah hendak akan membunuh Rasul, tapi kemudian  ia   masuk   islam dan   menjadi  pembela Rasul.
 
8.   Jujur
Kejujuran harus selalu diterapkan dalam  setiap aktivitas agar mendatangkan keberkahan. Tidak 
dapat dipungkiri, kejujuran merupakan hal yang mudah di ucapkan tetapi sulit untuk dilakukan. Namuntetaplah konsisten berbuat jujur agar Allah SWT. selalu mencintai kita.
 
9.   Meninggalkan Hal  -  Hal yang Tidak  Berguna
Waktu yang kita lalui dalam menjalani hidup haruslah selalu terisi oleh aktivitas yang baik dan penuh manfaat. Hindari perilaku-perilaku yang tidak mendatangkan manfaat dan mengandung keburukan agar Allah selalu memberikan rahmat dan kasih sayang kepada hamba-Nya.
 
10.  Terbuka dengan  Nasihat
Orang - ora ng yang apabila diberikan nasihat - nasihat yang bersumber dari ayat Allah, mereka tidak tuli dan tidak bisu. Mereka akan merasa perlu untuk menerima nasehat dari siapapun, mau  mendengar dan membuka mata untuk memperbaiki diri, dan menjadi  orang yang terbuka dengan nasihat.
 
11.  Bertanggung Jawab terhadap Keluarga
Ketika hubungan dengan keluarga bisa berjalan harmonis. Maka Allah pun akan memberikan hubungan yang baik pula kepada hamba-Nya yang penuh kasih  sayang.


Sumber : kajian percikan Iman


Co : Budi Wijaya




0 Comments:

Post a Comment